Selasa, 02 Juni 2009

PEKANBARU - RIAU POS. Menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-225 Kota Pekanbaru, mulai senin (1/6) serentetan kegiatan mulai dilakukan. Kemarin, kegiatan HUT diawali dengan seminar ”Ayah Cahaya Keluarga” di mana Walikota Pekanbaru Drs H Herman Abdullah menjadi salah satu narasumber seminar.

Kegiatan seminar “Ayah Cahaya Keluarga” merupakan upaya Pemko mengedepankan peran Ayah sebagai pemimpin dalam keluarga. Paling tidak peran orang tua yaitu kaum lelaki harus benar-benar jadi pembina dan teladan. ”Jadi kita (pria,red) harus benar-benar jadi pembimbing dan juga membina anak-anak kita. Bagi kita yang punya anak. Sedangkan yang ada cucu maka kita pulalah yang membinanya, terutama anak yang masih berusia antara 0-5 tahun,” kata Wali Kota.

Masih dalam rangka memeriahkan HUT Kota, kemarin juga di halaman Kantor Walikota Pekanbaru digelar perlombaan musik tradisional yaitu rebana yang dimainkan para guru dari PAUD. Anehnya para pemain rebana ini menggunakan peralatan yang serba aneh. Misalnya, alat musik gendang dibuat dari galon air, kemudian kompangnya berasal tempurung dan ada juga dari botol.

Kabag Humas Pemko Pekanbaru Hermanto SH kepada Riau Pos mengatakan, untuk selasa-kamis (2-4/6) akan dilaksanakan kegiatan fogging pada daerah endemis demam berdarah dengue (DBD) yaitu di delapan kelurahan. “Kegiatan ini akan dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan,” kata Hermanto.